Sandiaga Uno Dukung Pelaksanaan Kongres SEMMI di Surabaya
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno mendukung pelaksanaan Kongres ke VIII Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (SEMMI) di Surabaya, 22-28 Februari 2023 mendatang.
Dukungan itu diberikan seusai pertemuan dengan Pengurus Besar SEMMI yang dihadiri oleh Sekjen Saputra Adhi Lesmana, Gurun Arisastra selaku perwakilan Steering Commitee dan Imam selaku perwakilan Organizing Commitee di Gedung Sapta Pesona Kemenpakrekraf, Jakarta Pusat, Senin (27/12).
"SEMMI merupakan organisasi mahasiswa yang dinaungi oleh Syarikat Islam, tentu saya menindaklanjuti dan mendukung penuh Kongres VIII SEMMI di Surabaya Jawa Timur 22-28 Febuari 2023 mendatang," kata Sandiaga Uno.
Dia menjelaskan dirinya tentu mendukung kongres SEMMi lantaran merupakan bagian dari organisasi yang bersejarah yakni Syarikat Islam.
"Kita tahu Syarikat Islam lahir 1901 oleh Haji Samanhudi dan HOS Cokroaminoto. Organisasi tertua yang sangat bersejarah, wadah lahirnya pemimpin bangsa kita dan SEMMI organisasi pergerakan mahasiswa merupakan sayap dari organisasi ini," lanjutnya.
Di sisi lain, Sekjen SEMMI Saputra Adhi Lesmana menjelaskan nantinya di Surabaya SEMMI tidak hanya menyelenggarakan kongres, tetapi juga akan ada festival budaya dan peresmian Patung Bung Karno.
"Kami bukan hanya menyelenggarakan kongres semata, bukan hanya pemilihan Ketua Umum PB SEMMI, tetapi ada pula festival budaya dan peresmian Patung Bung Karno. Jadi, pemilihan Ketua Umum dengan tetap menjunjung tinggi dan tidak melupakan budaya serta sejarah," kata Saputra Adhi Lesmana.(mcr8/jpnn)