Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Saran Psikolog Bagi yang Berusaha Buat Orang lain Selalu Senang, Penting!

Senin, 06 September 2021 – 20:03 WIB
Saran Psikolog Bagi yang Berusaha Buat Orang lain Selalu Senang, Penting! - JPNN.COM
Ilustrasi - Komunitas Psikologi UNJ membuat permainan terapi anti stres 'Lets Splash our Stress' (SOS). Foto: Ricardo/jpnn.com.

Ni Made Putri Ariyanti memberi cara untuk berhenti menjadi people pleaser, di antaranya menolak dengan sopan ajakan teman serta memberikan alasan yang jelas.

"Sebelum katakan tidak mau, mungkin menjadi penting untuk perlu menyadari kondisi diri."

"Penting menyadari apa penyebab ingin menyenangkan orang lain dan menetapkan batasan dengan mengetahui apa yang diinginkan dan tidak diinginkan, apa yang disuka dan tidak disuka."

Saat mengatakan tidak mau, perlu diberikan penjelasan namun jangan berlebihan.

Untuk menghindari menyakiti perasaan orang lain, bisa diawali dengan pujian dan diakhiri dengan terima kasih.

Contohnya, 'terima kasih sudah mengajak aku, sayangnya aku tidak bisa hadir, tetapi lain kali beritahu aku ya.'

Kemudian, minta maaf dengan sungguh-sungguh, jangan meminta maaf hanya karena ingin merasa lebih baik mengenai dirimu sendiri.

Selanjutnya, temukan validasi dari diri sendiri dan berhenti cari validasi serta apresiasi dari orang lain.

Psikolog memberi saran bagi yang berusaha membuat orang lain selalu senang, penting banget.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close