SBY Diminta Jangan Ragu Terhadap Kader PKS
Minggu, 25 Oktober 2009 – 15:48 WIB
Anis mengatakan agar bisa loyal kepada Presiden, kader PKS di KIB II harus berkonsentrasi pada tugas-tugas sesuai pos menteri yang ditempatinya."Agar bisa berkonsentrasi pada tugasnya, kader PKS yang duduk di kabinet tidak boleh merangkap jabatan, sehingga jabatannya di PKS diganti oleh kader lainnya. Ini salah satu komitmen PKS dalam koalisi dengan Presiden Yudhoyono," katanya.
Komitmen ini, katanya, sejalan dengan aturan AD/ART PKS yakni, pimpinan PKS yang mendapat amanah sebagai pejabat publik harus mengundurkan diri dari DPP PKS agar dapat berkonsentrasi menjalankan tugas-tugasnya.Dikatakannya, ada empat kader PKS yang mendapat amanah sebagai menteri di KIB II yakni Tifatul Sembiring sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Suharna Surapranata sebagai Menteri Negara Riset dan Teknologi (Menristek), Suswono sebagai Menteri Pertanian, dan Salim Segaf Al Jufri sebagai Menteri Sosial.(aj/jpnn)