Sebagian Jemaah Sudah Kembali, 247 Wafat
Minggu, 13 Desember 2009 – 08:24 WIB
Dari versi Depkes, bila angka yang ada sekarang tidak banyak bergerak lagi, jemaah yang meninggal pada musim haji 1430 Hijriyah ini disebutkan menurun sekitar 35 persen dari tahun lalu. Dikatakan, pada musim haji 2008 lalu, jemaah yang wafat mencapai 327 orang. Data Depkes itu diperoleh dari laporan Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) Departemen Agama, Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH).
Berdasarkan usia, jemaah yang tercatat meninggal mayoritas usianya di atas 60 tahun, serta didominasi oleh kaum lelaki. Penyebab kematian terbanyak adalah karena penyakit infeksi dan parasit, disusul penyakit neoplasma, penyakit darah dan organ pembuluh darah, penyakit endokrin nutrisi, serta penyakit gangguan mental dan perilaku. (gus/jpnn)