Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sebanyak 12 Ribu Personel Siap Amankan Laga Persija vs Persib

Senin, 08 Juli 2019 – 22:47 WIB
Sebanyak 12 Ribu Personel Siap Amankan Laga Persija vs Persib - JPNN.COM
Persija Jakarta mendapatkan dukungan The Jakmania di SUGBK, Beberapa waktu lalu. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Persija Jakarta melakukan persiapan maksimal setelah mengantongi izin untuk menjamu Persib Bandung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dalam lanjutan Liga 1 2019, Rabu (10/7) mendatang.

Untuk mengantisipasi membeludaknya suporter dan timbulnya kejadian yang tak diinginkan, Panpel Persija pun telah bekerja sama dengan kepolisian dan menyiapkan sampai 12.400 personel keamanan.

Dicky Milano, security officer Persija mengungkapkan akan ada pengamanan berlapis di pertandingan tersebut untuk mengurangi hal-hal yang tak diinginkan.

BACA JUGA: Anak Tak Diterima di Sekolah Dekat Rumah, Orang Tua Protes PPDB Sistem Zonasi

"Kami patut bersyukur karena panpel diizinkan menggelar pertandingan Persija melawan Persib, atas nama panpel kami berterima kasih karena diizinkan digelar di stadion GBK. Kami mengajak seluruh pihak, khususnya The Jakmania, sama-sama tertib agar berjalan lancar dan aman," kata Dicky, Senin (8/7).

Menurut Dicky, jumlah personel itu mencapai dua kali lipat dari laga-laga yang biasanya digelar Macan Kemayoran di kandang.

"Kalau untuk keamanan sudah disiapkan maksimal, kekuatan personel sekitar 12.400, ini jumlahnya dua kali lipat dari biasanya," terangnya. (dkk/jpnn)

Persija Jakarta melakukan persiapan maksimal setelah mengantongi izin untuk menjamu Persib Bandung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dalam lanjutan Liga 1 2019, Rabu (10/7) mendatang.

Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News