Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sebelum Putuskan GBHN, MPR Akan Datangi 50 Kampus

Sabtu, 05 Maret 2016 – 22:31 WIB
Sebelum Putuskan GBHN, MPR Akan Datangi 50 Kampus - JPNN.COM
Zulkifli Hasan. Foto: JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Semua anggota Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) mewacanakan memasukan kembali Garis-garis Besar Haluan Negara (GBHN) ke dalam sistem ketatanegaraan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

"Wacana memasukan GBHN kembali ke sistem ketatanegaraan kita, dilakukan oleh seluruh anggota MPR untuk satu tahun ke depan. Sasarannya semua elemen bangsa," kata Ketua MPR Zulkifli Hasan, Sabtu (5/3).

Namun, harus ada skala prioritas dengan berbagai elemen untuk berdiskusi. Sebab, MPR memiliki keterbatasan waktu dan tenaga.

"Khusus dengan kampus, MPR akan mendatangi setidaknya 50 kampus lagi yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Kenapa kampus jadi prioritas? Karena memang dari sinilah lahir pemimpin masa depan bangsa ini," jelas Ketua Umum Partai Amanat Nasional ini.

Setelah itu, MPR akan mendatangi organisasi masyarakat antara lain Muhammadiyah, NU, Kristen, Hindu dan Budha. "Prinsipnya jangan ada yang tertinggal karena GBHN ini panduan pembangunan Indonesia," tegasnya. (fas/jpnn)

 

JAKARTA - Semua anggota Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) mewacanakan memasukan kembali Garis-garis Besar Haluan Negara (GBHN) ke dalam sistem

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News