Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Selamat, Tiga Perwira Tinggi TNI AL Naik Pangkat

Senin, 06 September 2021 – 23:25 WIB
Selamat, Tiga Perwira Tinggi TNI AL Naik Pangkat - JPNN.COM
KSAL Laksamana Yudo Margono menerima Pelaporan Korps Kenaikan Pangkat (Kenkat) tiga Perwira Tinggi (Pati) TNI AL di Lobi Utama Gedung R.E. Martadinata, Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (6/9). Foto: Dispenal

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono menerima Pelaporan Korps Kenaikan Pangkat (Kenkat) 3 Perwira Tinggi (Pati) TNI AL.

Acara tersebut berlangsung di Lobi Utama Gedung R.E. Martadinata, Markas Besar Angkatan Laut (Mabesal), Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (6/9).

Ketiga Pati TNI AL yang mendapatkan kenaikan pangkat di antaranya Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I Laksdya TNI Muhammad Ali, alumnus Akademi Angkatan Laut ke-35 Tahun 1989.

Selain itu, Panglima Komando Lintas Laut Militer (Pangkolinlamil) Laksda TNI Erwin S. Aldedharma, alumnus Akademi Angkatan Laut ke-37 Tahun 1991 dan Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) IX Ambon Komando Armada (Koarmada) III Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina, alumnus Akademi Angkatan Laut ke-38 tahun 1992.

Sebelumnya, ketiga Pati TNI AL ini telah melaksanakan pelaporan kenaikan pangkat kepada Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto bersama-sama dengan 13 Pati TNI AD dan 9 Pati TNI AU lainnya.

Hal tersebut berdasarkan Surat Perintah Panglima TNI Nomor Sprin/1925/VIII/2021 tanggal 31 Agustus 2021.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Wakasal) Laksdya TNI Ahmadi Heri Purwono, Asisten Personel (Aspers) Kasal Laksda TNI Irwan Achmadi dan Kepala Dinas Administrasi Personel Angkatan Laut (Kadisminpersal) Laksma TNI Deni Herman.(fri/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

KSAL Laksamana TNI Yudo Margono menerima Pelaporan Korps Kenaikan Pangkat (Kenkat) tiga Perwira Tinggi (Pati) TNI AL.

Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News