Seperti ini Penampilan Pak Jokowi Pakai Baju Adat Tanah Bumbu
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo terlihat lebih gagah mengenakan pakaian adat Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, saat upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-72 di Istana Merdeka, Kamis (17/8).
Sedangkan Ibu Negara Iriana, memilih pakaian adat Minang, yang biasa dikenakan Bundo Kanduang di Sumatera Barat.
Sebelum peringatan detik-detik Kemerdekaan, Jokowi-sapaan presiden menyempatkan diri berkeliling untuk menyalami para tamu undangan.
Itu dilakukannya setelah Presiden RI keenam Susilo Bambang Yudhoyono ((SBY) dan Presiden RI kelima Megawati Soekarnoputri tiba di Istana.
Tidak hanya Jokowi, Paspampres yang kebagian tugas mengawal dia pun diharuskan menggunakan pakaiian adat.
"Ini kan, ratusan pakaian adat yang kita miliki. Suatu saat (saya pakai) Kalimantan, Sumatera, Papua, Jawa, karena budaya kita sangat beragam. Inilah Indonesia," kata Jokowi.
Sementara, Wapres Jusuf Kalla hadir mengenakan pakaian adat Bugis, begitu juga dengan Presiden RI ketiga BJ Habibie.(fat/jpnn)