Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sereeem, Iis Dahlia Ancam Bakal Usir Suami Bila Berpoligami

Rabu, 23 Agustus 2017 – 22:30 WIB
Sereeem, Iis Dahlia Ancam Bakal Usir Suami Bila Berpoligami - JPNN.COM
Iis Dahlia. Foto: Djainab Natalia Saroh/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Pedangdut Iis Dahlia menjadi salah satu artis yang menolak adanya poligami dalam rumah tangganya. Perempuan kelahiran Indramayu, 45 tahun itu mengancam akan mengusir sang suami, Satrio Dewandono bila berani menduakannya.

"Dipoligami? Sebelum dia ngomong (minta izin poligami) udah gue usir dia biar mangap. Nggak ada di kamus rumah tangga gue berpoligami," tegas Iis saat ditemui kawaan Mampang, Jakarta Selatan, Rabu (23/8).

Menurut pelantun lagu Seroja itu, pria tidak boleh seenaknya poligami hanya karena diperbolehkan agama.

"Poligami di Islam kan sebetulnya memang diperbolehkan. Tapi suami itu harus paham untuk melakukan poligami harus memenuhi syarat-syarat tertentu yang gak gampang untuk dipenuhi,” terangnya.

“Kalau mau poligami, harus dapat izin dari istri pertama, istri harus ridha dipoligami, harus adil, nggak boleh poligami diem-diem," tambahnya.

Dia pun mengingatkan para pria untuk tidak berpoligami bila hanya karena nafsu. "Kalau emang nggak mampu ya nggak usah poligami,” tukasnya.

“Manusia itu nggak ada yang sempurna, mau istri banyak juga bakal tetep nemuin kekurangan, intinya jangan nyakitin hati istri deh, banyakin bersyukur aja kalau sudah berkeluarga," tandasnya.

Pedangdut Iis Dahlia menjadi salah satu artis yang menolak adanya poligami dalam rumah tangganya. Perempuan kelahiran Indramayu, 45 tahun itu mengancam

Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News