btn close ads
Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Serena Hanya Butuh 1 Jam ke Semifinal

Kamis, 04 Juni 2015 – 08:46 WIB
Serena Hanya Butuh 1 Jam ke Semifinal - JPNN.COM
afp

jpnn.com - PARIS- Serena Williams berhasil melaju ke babak semifinal Grand Slams seri Prancis Open. Tiket itu diraih setelah Serena sukses menekuk Sara Errani dengan skor 6-1, 6-3 di Philippe Chartier, Rabu (3/6) malam WIB.

Dalam laga tersebut, Serena berhasil membukukan 39 winners dan 23 unforced errors. Tak heran, petenis terbaik dunia tersebut hanya membutuhkan waktu satu jam enam menit untuk memetik kemenangan.

“Tentu saja saya senang dengan hal ini. Saya tak punya musim yang bagus di turnamen tanah liat. Saya sangat bahagia bisa melaju hingga sejauh ini,” terang Serena setelah laga di laman resmi WTA.

Di sisi lain, kekalahan itu membuat Errani gagal memperbaiki catatannya di Prancis Open. Sebelumnya, unggulan ke-17 itu berhasil memetik 19 kemenangan dalam 22 laga di Roland Garros, nama lain Prancis Open. (jos/jpnn)

 

PARIS- Serena Williams berhasil melaju ke babak semifinal Grand Slams seri Prancis Open. Tiket itu diraih setelah Serena sukses menekuk Sara Errani

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Close menu