Siapa yang Setuju AHY jadi Capres di Pemilu 2019?
jpnn.com, JAKARTA - Nama Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) terus digadang-gadang menjadi calon presiden (capres) 2019. Anak Ketua Umum Partai Demokrat (PD) Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu dianggap sebagai next leader atau pemimpin masa depan.
Wakil Ketua Dewan Pembina PD Agus Hermanto mengatakan, beragam aspirasi disuarakan masyarakat saat berkeliling Indonesia. "Saya sudah keliling, memang rata-rata masyarakat Indonesia, khususnya kader-kader Demokrat itu menginginkan Mas AHY itu menjadi next leader. Next leader itu kan canangannya atau kami fokuskan pasti (di pilpres) 2019," kata Agus di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (22/6).
Lebih lanjut Agus mengatakan, soal nanti apakah AHY jadi capres atau cawapres, semua tergantung UU Pemilu yang akan disahkan. "Untuk mengusung itu kami sesuaikan dengan UU Pemilu yang ada. Apakah Demokrat mengusung presiden dan wakil presiden, apakah presiden saja, harus berkoalisi itu kami lihat dalam hasil penggodokan UU Pemilu," ujarnya.
Demokrat pun memberikan apresiasi dan dukungan atas harapan para kader yang menginginkan AHY jadi next leader RI. Menurut Agus, setiap ada acara-acara partai banyak kader yang menginginkan supaya AHY diikutsertakan juga. "Sehingga dalam beberapa event Mas Agus selalu diikutkan," katanya.
Menurut dia, walaupun AHY baru bergabung setelah pilkada DKI Jakarta kemarin, mantan tentara itu sudah sangat Demokrat. "Kan ibaratnya kalau bahasa politiknya darahnya sudah biru sehingga rasanya tidak ayal lagi kalau beliau juga merupakan kader Demokrat," tuntas Wakil Ketua DPR ini. (boy/jpnn)