Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sikap Kejam Mourinho Pertanda Buruk buat Dua Pemain MU

Minggu, 31 Juli 2016 – 18:19 WIB
Sikap Kejam Mourinho Pertanda Buruk buat Dua Pemain MU - JPNN.COM
Sejumlah fans di Beijing mengelukan pelatih MU, Jose Mourinho. Foto: AFP

jpnn.com - GOTEBORG - Arsitek anyar tim Manchester United, Jose Mourinho tak main-main mempersiapkan timnya jelang musim kompetisi resmi dibuka Agustus nanti.

Dalam sejumlah latihan dan pertandingan uji coba pramusim, seperti International Champions Cup (ICC) 2016, pria Portugal ini selalu mencoba berbagai alternatif skema permainan, dan tentunya mencoba seluruh pemain.

Seluruh pemain? Ternyata tidak. Ada dua pemain yang belum pernah dicoba Mourinho. Mereka adalah Bastian Schweinsteiger dan Adnan Januzaj.

Dua pemain itu juga ditinggalkan Mourinho dalam laga melawan Galatasaray, di Goteborg, Swedia, Sabtu (31/7). Mourinho disebut sejumlah media dan pengamat bersikap kejam kepada dua pemain tersebut. Dia tak memberikan waktu untuk si pemain melihatkan kemampuan menyerap pola Mourinho.

Mourinho memang pernah mengatakan, para pemain yang bukan bagian dari rencananya tidak akan diberikan satu menit pun dalam tur pramusim. Ini jelas sinyal atau pertanda buruk buat Schweinsteiger dan Januzaj.

"Jika mereka tidak berada dalam rencana saya, saya tidak akan memberi mereka satu menit pun. Saya tidak akan mempertahankan mereka di skuat saya," katanya, tanpa menyebutkan siapa pemain yang dia maksud.

"Kami memiliki 38 pertandingan di Liga Premier, kemungkinan 15 pertandingan di Liga Europa, ditambah piala domestik, kami akan bermain 60 pertandingan. Jadi untuk berada di skuat, Anda harus memahami bahwa tim lebih penting daripada individu. Jadi semua harus siap, untuk bermain, tidak bermain, banyak bermain, bermain kurang, bermain 90 menit, bermain satu menit, atau tidak akan dipilih," beber Mourinho seperti dikutip dari The Sun.

Dengan kedatangan tiga pemain sekaliber Eric Bailly, Henrikh Mkhitaryan dan Zlatan Ibrahimovic dan kemungkinan bakal pecahnya rekor transfer pemain atas nama Paul Pogba dari Juventus, sejumlha pemain lama memang dituntut untuk lebih aktif atau sadar diri. (adk/jpnn)

GOTEBORG - Arsitek anyar tim Manchester United, Jose Mourinho tak main-main mempersiapkan timnya jelang musim kompetisi resmi dibuka Agustus nanti.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News