btn close ads
Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sikat Liverpool, Chelsea Petik 2 Keuntungan

Rabu, 28 Januari 2015 – 06:44 WIB
Sikat Liverpool, Chelsea Petik 2 Keuntungan - JPNN.COM
bbc

jpnn.com - LONDON- Jose Mourinho girang bukan kepalang ketika Chelsea berhasil menyingkirkan Liverpool pada babak semifinal Capital One Cup 2014/2015. Di satu sisi, Chelsea akhirnya melaju ke partai final.

Di sisi lain, tim berjuluk The Blues itu bisa memainkan gelandang Ramires. Sebelumnya, gelandang asal Brasil itu harus menepi karena berkutat dengan masalah kebugaran.

“Ramires telah kembali. Itu adalah kabar terbaik kedua. Yang pertama tentu saja melaju ke final. Ramires kembali setelah berlatih beberapa pekan dan berjuang,” terang Mourinho di laman Sky Sports.

Mourinho menambahkan, kemenangan Chelsea tak dipetik dengan mudah. Meski bermain di kandang, Chelsea harus susah payah menekuk Liverpool yang tampil impresif.

“Ini adalah tim Liverpool yang baru. Mereka adalah lawan yang sulit. Jadi, saya lebih senang karena kami mengalahkan tim yang sangat bagus lewat dua leg,” tegas Mourinho. (jos/jpnn)

LONDON- Jose Mourinho girang bukan kepalang ketika Chelsea berhasil menyingkirkan Liverpool pada babak semifinal Capital One Cup 2014/2015. Di satu

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Close menu