Siti Nurhaliza Tantang Jokowi Goyang Dangdut
jpnn.com - JAKARTA - Penyanyi Malaysia, Siti Nurhaliza ikut dalam program I Like Dangdut Challenge. Program ini merupakan penggalangan dana untuk pendidikan dengan menantang bergoyang dangdut.
"Saya juga ingin menantang bapak presiden yaitu Bapak Jokowi, bisa ya," kata Siti dalam video yang sudah tersebar di Youtube. [Video: Siti Nurhaliza Tantang Jokowi]
Orang yang ikut dalam program ini dibenarkan untuk memilih tiga orang. Siti memilih dua orang lagi yang ditantang.
"Dan Bapak Iwan Fals serta Ibu Hetty Koes Endang untuk melakukan juga tantangan I Like Dangdut seperti saya," kata Siti.
Tantangan ini sebetulnya hampir sama dengan The Ice Bucket Challenge yang sebelumnya heboh. Hanya kegiatannya saja yang berbeda. The Ice Bucket Challenge dilakukan dengan menyiram seember air es di kepala seseorang untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan penyakit sklerosis lateral amiotrofik (ALS) dan mendorong sumbangan untuk penelitian penyakit tersebut.
Beberapa pejabat sudah ikut program ini. Mereka adalah Wali Kota Bogor Bima Arya, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dan mantan Menteri BUMN Dahlan Iskan. (awa/jpnn)