Sori, Kami Rileks Dua Hari demi Memacu Diri
Selama dua hari penuh kami berekreasi sekaligus menguji kerja tim. Semua terlibat dalam fun games untuk team building.
Bagi yang mau deg-degan bisa menguji nyali dengan parasailing ataupun water sport di Pantai Anyer. Mau sekadar bermalas-malasan di tepi kolam renang juga boleh.
“Pokoknya happy. Agar punya spirit lebih baik setelah refreshing,” sambung Auri.
Saat tiba sesi untuk diskusi dan sharing, semua awak JPNN dipersilakan menyampaikan unek-unek. Mau menceritakan kisah manis ataupun bad story selama bekerja di JPNN pun tak dilarang.
“Selama ini saya sudah melihat kerja keras dan loyalitas teman-teman di JPNN. Krunya tak seberapa, tapi bisa merumput di liga utama,” tutur Auri yang kini dipercaya memimpin Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) itu mengibaratkan perjalanan JPNN selama ini.
Pemimpin Redaksi JPNN.Com Arwan Mannaungeng juga menyampaikan pengalamannya. Sesekali perantau asal Sulawesi Tenggara itu menghentikan ceritanya karena terisak menahan haru.
“Di JPNN ini pula saya digembleng. Dari reporter di daerah, saya masuk Jakarta dan digembleng di JPNN,” kenangnya.