Strauss-Kahn Tak Boleh Keluar AS
Hari Pertama Bebas, Bersama sang Istri Keliling New YorkSenin, 04 Juli 2011 – 04:24 WIB
Harian New York Times memberitakan bahwa sehari setelah dugaan perkosaan tersebut terjadi, perempuan itu telah berbicara melalui telepon dengan kekasihnya yang dipenjara karena kasus kepemilikan 180 kilogram (kg) marijuana. Dalam rekaman pembicaraan itu, terungkap bahwa mereka mendiskusikan keuntungan yang bisa diraup dari kasus dugaan perkosaan tersebut.
Ketika pembicaraan keduanya diterjemahkan dari bahasa Fulani (bahasa asli Guinea) ke bahasa Inggris, penyidik baru menyadari sandiwara itu. "Dia mengucapkan kata-kata yang berarti, "Jangan khawatir, orang ini (Strauss-Kahn) punya banyak uang. Saya tahu apa yang sedang saya lakukan," tulis Times mengutip keterangan penyidik.
Times juga menulis bahwa pria itu merupakan salah satu di antara sejumlah orang yang memasukkan uang sekitar USD 100 ribu ke dalam rekening bank milik perempuan asal Guinea tersebut dalam dua tahun terakhir.