Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Suap Ijon Proyek, Ketua PKB Kebumen Dipanggil KPK

Rabu, 30 November 2016 – 12:51 WIB
Suap Ijon Proyek, Ketua PKB Kebumen Dipanggil KPK - JPNN.COM
KPK.Foto: dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA -- Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa Kebumen, Jawa Tengah Zaini Miftah dijadwalkan menjalani pemeriksaan di Komisi Pemberantasan Korupsi, Rabu (30/11).  

Miftah akan diperiksa sebagai saksi dugaan suap ijon proyek di ‎Disdikpora Kebumen 2016.

Pelaksana harian Kepala Biro Humas KPK Yuyuk Andriati Iskak mengatakan Zaini akan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Direktur Utama‎ (Dirut) PT Otoda Sukses Mandiri Abadi (PT OSMA), Hartoyo dan Pegawai Negeri Sipil Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kebumen Sigit Widodo.

"Diperiksa untuk dua tersangka, HTY dan SGW," katanya, Rabu (30/11).

Belum dipastikan apakah Sigit akan memenuhi panggilan komisi antirasywah atau tidak dalam kasus yang terbongkar lewat operasi tangkap tangan ini.

KPK sudah menetapkan Hartoyo, Sigit, serta Ketua Komisi A DPRD Kebumen Fraksi PDIP Yudhy Tri Hartanto.

Yudhy dan Sigit diduga menerima‎ suap Rp 70 juta sebagai ijon dari proyek-proyek di Disdikpora Pemkab Kebumen senilai Rp 4,8 miliar.  (boy/jpnn)

JAKARTA -- Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa Kebumen, Jawa Tengah Zaini Miftah dijadwalkan menjalani pemeriksaan di Komisi Pemberantasan

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News