Sultan Optimistis Industri Pertanian Bisa Menjadikan Indonesia Negara Agrodolar
Terlebih lagi serapan tenaga kerja yang tinggi pada kedua sektor rill itu akan memberikan kontribusi positif bagi agenda pemulihan ekonomi nasional.
"Kami sangat berharap agar semua sumber daya dan insentif fiskal pemerintah bisa diarahkan ke sana. Atau kita akan kehilangan momentum pertumbuhan ekonomi nasional secara berkelanjutan. Hanya dibutuhkan sedikit political will dan konsistensi dari semua pihak terutama pemerintah," ucap senator muda asal Bengkulu itu.
Diketahui, pemerintah telah memberikan insentif fiskal berupa kelonggaran pinjaman dan pembiayaan bagi sejumlah korporasi sebagai strategi pemulihan ekonomi nasional.
Pelonggaran atas ketentuan tata kelola penjaminan pemerintah diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan Nomor 32/PMK.08/2021 tentang Perubahan atas Peraturan Menteri Keuangan Nomor 98/PMK.08/2020 tentang Tata Cara Penjaminan Pemerintah untuk Pelaku Usaha Korporasi melalui Badan Usaha Penjaminan yang Ditunjuk dalam Rangka Pelaksanaan Program Pemulihan Ekonomi Nasional. (*/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini: