Sumut Butuh Serse Tangguh
Selasa, 07 Oktober 2008 – 15:32 WIB
Masa tugas Nanan Sukarna di Sumut yang baru sekitar dua bulan, tidak bisa dijadikan alasan untuk memaklumi banyaknya angka kejahatan. Sebagai seorang jenderal polisi yang sudah berpengalaman, mestinya Nanan langsung bisa memetakan wilayah kerjanya dan cepat berkoordinasi dengan bawahannya. "Dibandingkan dengan daerah lain yang selevel Sumut seperti di Jawa Timur dan Jakarta, Kapolda di dua daerah ini sudah mampu menekan angka kriminalitas. Ini menjadi tantangan Kapolda Sumut, jangan sampai peringkat angka kriminalitas di Sumut menggeser posisi Jakarta," kata Neta Pane.
Dia mengatakan, kalau para pelaku perampokan tidak bisa tertangkap, maka angka perampokan di kemudian hari akan semakin meningkat. "Perampok akan datang terus ke Sumut karena menganggap peluangnya cukup besar lantaran polisinya tidak tangguh," imbuhnya. (sam/JPNN)