Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Syahrini Ajak Netizen Julid Datang ke Konser Tunggalnya

Jumat, 14 September 2018 – 11:41 WIB
Syahrini Ajak Netizen Julid Datang ke Konser Tunggalnya - JPNN.COM
Syahrini di SCBD, Jakarta Selatan, Selasa (28/8). Foto: Dedi Yondra/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Syahrini mulai memberi bocoran terkait konser tunggal yang akan diadakan di Artpreneur Ciputra, Jakarta Selatan pada 20 September 2018.

Salah satu kejutan yang ada dalam Journey of Syahrini (JOS) adalah kehadiran tiga netizen yang dipilihnya.

Netizen tersebut dipilih berdasarkan komentar paling julid alias iri hati atau terjahat di media sosial milik Syahrini. Penyanyi sensasional itu kemudian akan mengajak haters itu untuk bernyanyi di atas panggung.

"Ada tiga orang paling julid aku kasih kesempatan ke mereka. Mereka akan datang, dan aku akan menyanyikan lagu untuk mereka biar hatinya gembira," kata Syahrini di Bro's Music Studio, Jakarta Selatan, Kamis (13/9).

Pemilik jargon Sesuatu itu juga sengaja mempersembahkan lagu untuk netizen julid tersebut. Lagu yang masih dirahasiakan itu diciptakan oleh Melly Goeslaw yang merangkai kata dari komentar julid para netizen pada Syahrini.

"Aku sebal, aku kasih kesempatan buat mereka komentar julid, tiba-tiba mereka malah sopan, jadi enggak seru. Aku kan maunya yang terburuk dan terbaik, tapi tetap aku akan nyanyiin komentar dari mereka yang lucu," jelasnya.

Syahrini menyebut sengaja mengajak netizen julid karena merasa menjadi pemicunya berkarier. Apalagi karya hingga gayanya selalu diperbincangkan netizen. Meski kerap bernada negatif, Syahrini tidak pernah mempermasalahkannya.

"Aku tidak pernah sakit hati dengan komentar mereka. Kalau haters kan fans yang tertunda ya," tutupnya. (mg3/jpnn)

Aku sebal, aku kasih kesempatan buat mereka komentar julid, tiba-tiba mereka malah sopan, jadi enggak seru.

Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News