Tak Pernah Rekam Adegan Sex
Selasa, 15 Juni 2010 – 08:54 WIB
”Belum lama ini aku dicopet di KL (Kuala Lumpur, Malaysia, Red). Aku pikir di Indonesia doang banyak copet, ternyata di KL juga banyak. Tapi aku nggak worry karena aku nggak pernah foto aneh-aneh. Jadi begitu hilang, aku ikhlasin, santai saja,” ungkapnya di Studio Penta, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, kemarin.
Kabarnya, Syahrini menyimpan foto-foto mesranya dengan Anang Hermansyah di ponsel tersebut. Tetapi bintang film The Malings Kuburan itu membantahnya dengan sedikit candaan. ”Aku sama Mas Anang mesra terus, tapi nggak pernah difoto,” tuturnya lantas tertawa. Sementara Anang yang duduk di sampingnya, hanya tersenyum simpul. (eos)