Tarikan Bibir Bawah Sandiaga Uno Menunjukkan Keterpaksaan dan Kecewa
jpnn.com, JAKARTA - Pakar mikro ekspresi Mardigu melihat ada keterpaksaan pada raut wajah Sandiaga Uno, saat mendampingi calon presiden nomor urut 01 Prabowo Subianto dalam pernyataan kemenangan Kamis (18/4) lalu.
Tak seperti biasa, Sandi tampak lesu tanpa senyuman. “Keterpaksaan dan tidak nyaman. Melihat dari tarikan bibir ke bawah sisi kanan,” ujar Mardigu kepada JawaPos.com, Jumat (19/4).
(Baca Juga: Nur Asia: Bang Sandi Mulai Pulih, Kencangkan Doa, Ketuk Pintu Langit)
Di satu sisi, Sandiaga juga menunjukkan kekecewaan saat mendampingi Prabowo yang mengumumkan klaim kemenangan pada Pilpres 2019 itu. “Minor muscle bibir ke bawah menunjukan ekpresi kekecewaan. Ke bawah dan ke samping ditariknya, bibir Sandi kanan bawah menyimpulkan keterpaksaan,” jelas Mardigu.
Seperti diberitakan sebelumnya, Sandiaga yang merupakan calon wakil presiden nomor urut 02 sempat dua kali absen ketika Prabowo tampil di hadapan publik pascapencoblosan, Rabu (17/4). Dikabarkan Sandiaga sakit cegukan tak berhenti akibat lelah menjalani aktivitas yang padat.
(Buka dikit dong: Cek Kesehatan, Sandiaga Uno Sempat Tanya Sesuatu, Kata Dokter Tidak Boleh)
Mantan politikus Partai Gerindra itu baru tampil mendampingi Prabowo Subianto yang kembali mendeklarasikan kemenangan Pilpres di kediamannya di Jalan Kartanegara, Jakarta, Kamis (18/9) kemarin. (desyinta nuraini/jpc)