Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tembok Apartemen Roboh, Polisi Kerahkan Puslabfor

Kamis, 28 Desember 2017 – 16:28 WIB
Tembok Apartemen Roboh, Polisi Kerahkan Puslabfor - JPNN.COM
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono. Foto: Elfany Kurniawan/JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Penyidik Polres Metro Jakarta Selatan masih mengusut insiden robohnya tembok Apartemen Pakubuwono Spring, Jakarta Selatan. Insiden yang terjadi pada Rabu (27/12) dini hari itu mengakibatkan tiga orang pekerja tewas.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, penyidik tengah memeriksa sejumlah saksi yang juga bekerja di sana. "Masih berlangsung, kami interogasi mereka kami mintai keterangan,” kata dia, Kamis (28/12).

Argo menambahkan, penyidik juga berencana mendatangi tempat kejadian perkara (TKP). Rencananya, akan ada unsur Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) dan Indonesia Automatic Fingerprint Identification System (Inafis) Mabes Polri yang akan mendatangi lokasi robohnya tembok.

“Kami akan memeriksa. Intinya kenapa terjadi bisa roboh bangunan itu,” ucap dia.(mg1/jpnn)

 

Penyidik Polres Metro Jakarta Selatan masih mengusut insiden robohnya tembok Apartemen Pakubuwono Spring, Jakarta Selatan yang mengakibatkan tiga orang tewas.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close