Tembus Semifinal Australia Open 2022, Gregoria Mariska Ukir Rekor Istimewa
jpnn.com - Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung sukses melangkah ke semifinal Australia Open 2022.
Hasil itu didapat setelah Jorji -sapaan karib Gregoria Mariska- menumbangkan wakil Jepang, Saena Kawakami.
Berlaga di State Sports Centre, Sydney, Jumat (18/11/2022), Jorji menang lewat pertarungan rubber game dengan skor 14-21, 22-20, 21-16.
Kemenangan tersebut mengantar Jorji melenggang ke empat besar Australia Open 2022.
Pemain ranking 19 dunia itu akan menantang jagoan China, Han Yue yang di perempat final lainnya mengalahkan unggulan keempat asal Jepang, Nozomi Okuhara.
Bagi Jorji, hasil ini membuatnya mengukir sebuah rekor istimewa. Pasalnya, sepanjang 2022, dia sudah menembus tiga semifinal turnamen BWF, yakni di Malaysia Masters, Hylo Open, dan kini Australia Open.
Apabila melirik ke belakang, pada 2019, 2020, dan 2021, Jorji tak pernah sekali pun mencapai semifinal.
Artinya, catatan ini menjadi sinyal kebangkitan Jorji yang selama ini kerap mendapat sorotan dari pencinta bulu tangkis Indonesia.(mcr15/jpnn)