Terlibat Pencurian Air, Tiga Karyawan PDAM Bakal Dipecat
jpnn.com - TARAKAN – Tiga karyawan PDAM Tarakan terancam dipecat. Pasalnya, ketiga orang itu diduga terlibat aksi pencurian air. Kasus ini terungkap saat tim yang dibentuk Direktur Utama PDAM Tarakan Agus Adnan menemukan beberapa sambungan pipa air yang ilegal.
"Ilegal dalam artian pipa sambungannya ada dan cukup panjang, tetapi tidak berekening. Hal seperti ini bisa digolongkan pencurian air,” kata Agus Adnan kepada Radar Tarakan (Grup JPNN.com), Selasa (21/10).
Dia menyebutkan, hingga Oktober 2014, pihaknya sebanyak 20 kasus pencurian air terdeteksi. Beberapa kasus diduga melibatkan orang dalam PDAM.
“Kami ingin tahu siapa yang masang, lewat mana dia masang,” tegasnya.
Jika terbukti adanya keterlibatan stafnya, Agus memastikan akan memecatnya.
“Akibat pencurian air ini, kami merugi antara Rp 2 hingga 4 miliar,” sebutnya.(*/asn/dsh)