Terungkapnya Detik-Detik Terakhir Eksekusi Mati Kartosoewirjo
Serahkan Jam Tangan Rolex dan Piyama ke KeluargaJumat, 07 September 2012 – 00:07 WIB
"Bapak bilang, kami harus menjaga Ibu karena Ibu itu perempuan. Kadang-kadang pemikirannya lemah, apalagi sudah tua," kenang Tahmid. Kartosoewirjo, lanjut Tahmid, juga berpesan supaya mereka sekeluarga menjadi mukmin, muslim, dan mujahid yang baik.
Tahmid juga ingat saat berangkat dari Bandung ke Jakarta, mereka sekeluarga tidak tahu apa-apa. Termasuk soal keputusan eksekusi mati terhadap Kartosoewirjo. "Cuma diundang ada pertemuan keluarga. Kami baru tahu begitu sudah datang di Mahkamah Angkatan Darat," katanya.
Begitu mendengar kabar mengejutkan itu, lanjut Tahmid, keluarga sempat meminta proses eksekusi disaksikan semua anggota keluarga. Tapi, pihak mahkamah menolak.