Tim Dayung Perahu Naga Koarmabar Raih Juara Satu
Kejuaraan Tanjung Pinang Internasional Dragon Boat Race 2017jpnn.com, TANJUNGPINANG - Tim Dayung Perahu Naga Komando Armada RI Kawasan Barat (Koarmabar) berhasil meraih Juara 1 pada Kejuaraan “Tanjung Pinang Internasional Dragon Boat Race 2017” yang berlangsung di Sei Carang, Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri), Minggu (22/10).
Kejuaraan Tanjung Pinang Internasional Dragon Boat Race 2017 tersebut memperebutkan Piala Bergilir Gubernur Kepri, piala tetap dan uang pembinaan dengan total 150 juta. Kejuaraan yang diikuti oleh 39 peserta, terdiri dari 4 tim dari Malaysia, 16 tim dari luar propinsi dan 19 tim dari Kepri ini dimulai dari tanggal 21 sampai dengan 22 Oktober 2017.
Menurut Kepala Dispenarmabar, Letkol Laut (P) Agung Nugroho, dalam kejuaraan dayung perahu naga jarak 500 m tersebut, Tim Koarmabar juga bersaing dengan tim-tim TNI lainnya. Yaitu dari Lantamal IV Tanjungpinang A dan B, TNI AU yang menurunkan Tim dari Lanud RHS dan Wing Udara, Korps Marinir yang menurunkan Tim Hiu Perkasa, Yonmahanlan Tanjungpinang, Yonmarhanlan 1 Belawan dan Batayion 10 Batam, serta Tim Jangkar Biru Airud Polri.(fri/jpnn)