Timnas Kalah, Milla Tetap Puji Kualitas Permainan Indonesia
jpnn.com, BOGOR - Timnas Indonesia proyeksi Asian Games 2018 harus mengakui keunggulan Korea Selatan U-23 dengan skor 1-2 dalam uji coba di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (23/6) malam.
Kekalahan tersebut membuat pelatih Indonesia Luis Milla Aspas kecewa berat. Pasalnya, mereka sebenarnya sempat menyamakan kedudukan, tapi kelengahan di pengujung laga menjadikan tim tamu menang.
"Sangat disayangkan ya, laga tadi kami sempat 1-1 tapi kami kemudian harus kalah," kata Milla, dalam jumpa pers usai laga.
Namun demikian, Milla memuji kualitas pertandingan malam ini karena meski bertajuk uji coba, performa maksimal ditampilkan kedua tim.
"Yang penting penonton bisa menikmati laganya. Keduanya all out, banyak peluang untuk bisa mencetak gol. Termasuk kami yang punya banyak peluang tapi gagal gol. Permainan kami tidak mengecewakan," terang pelatih asal Spanyol tersebut.
Dalam laga ini, Indonesia sempat tertinggal 0-1 terlebih dulu setelah Jeong Taewook membobol gawang M Ridho menit ke-43.
Indonesia sempat menyamakan di masa injury time babak kedua via Hansamu Yama. Tapi, semenit di masa akhir injury time, Korsel kembali unggul melalui Han Seunggyu. (dkk/jpnn)