Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Titi: Honorer K2 Bukan Hantu Gentayangan

Kamis, 01 November 2018 – 10:38 WIB
Titi: Honorer K2 Bukan Hantu Gentayangan - JPNN.COM
Ketum Forum Honorer K2 Indonesia (FHK2I) Titi Purwaningsih saat aksi unjuk rasa di depan Istana Negara, Rabu (31/10). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Forum Honorer K2 Indonesia (FHK2I) Titi Purwaningsih mengatakan, puluhan ribu massa yang datang saat aksi 30 Oktober menunjukkan mereka solid.

Meski Pengurus Besar Persatuan Guru Republik Indonesia (PB PGRI) melarang demo 30 Oktober, tapi aksi tetap jalan.

Walaupun Presiden Jokowi tidak mau menerima mereka, Titi menegaskan, paling tidak mereka berhasil menunjukkan kekuatan honorer K2. Honorer K2 itu ada di lintas instansi.

"Aksi nasional 30 Oktober menunjukkan kalau kami solid. Honorer K2 itu ada dan nyata, bukan hantu gentayangan," kata Titi kepada JPNN, Kamis (1/11).

FHK2I menolak seruan PB PGRI untuk tidak demo karena nyata-nyata tidak membela hak mereka. PB PGRI juga menginginkan K2 menjadi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

"Kami ini tidak mau di PPPK kan, jadi jangan paksa kami. Hak kami adalah PNS karena kami sudah bekerja belasan hingga puluhan tahun," tandasnya. (esy/jpnn)

Titi menegaskan, paling tidak honorer K2 berhasil menunjukkan mereka hadir di lintas instansi.

Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close