Tunjuk Managing Director Baru demi Kuasai Pasar di Indonesia
jpnn.com - JAKARTA - Perusahaan multinasional yang bergerak di bidang perangkat lunak, SAP, hari ini mengumumkan penunjukkan Megawaty Khie sebagai Managing Director SAP Indonesia. Nantinya, Megawaty akan bertanggung jawab kepada President and Managing Director for SAP untuk Asia Tenggara, Francois Lancon.
Menurut Francois, penunjukkan Megawaty diharapkan akan memberikan terobosan bagi perusahaan untuk berkembang dan memimpin pasar di Indonesia. "Indonesia masih menjadi salah satu pasar strategis bagi SAP di Asia Tenggara," kata Francois dalam rilisnya ke JPNN, Rabu (20/11).
Francois merasa optimistis bahwa Megawaty dengan pengalamannya di bidang teknologi dan sektor bisnis Indonesia dapat mencapai target itu. Selain itu, SAP juga dapat memberikan nilai lebih kepada para pelanggan.
Megawaty, lanjut Francois, memiliki pengalaman lebih dari 18 tahun bekerja pada industri informasi teknologi dan telekomunikasi. Di antaranya, Managing Director PT Green Energy, posisi eksekutif dan regional di Hewlett-Packard (HP) dan Country Manager untuk Dell Indonesia.
"Selama kurun waktu tiga tahun, DELL berhasil dibawanya menjadi salah satu perusahaan IT paling terkemuka di Indonesia," ungkapnya.
Awal karir Megawaty Khie dalam dunia kerja terbilang baik. Dalam awal karirnya, Megawaty bekerja dipercaya sebagai Director for Small and Midmarket Solutions & Partners Group di Microsoft Indonesia.(nam/jpnn)