Ungkap Kasus Cebongan, TNI Bentuk Tim Sendiri
Jumat, 29 Maret 2013 – 19:19 WIB
"Karena ini baru indikasi awal tidak akan saya beberkan. Itu kan temuan pihak lain sehingga indikasi itu harus saya sempurnakan, saya dalami lagi. Percayalah saya ingin tuntaskan ini," pungkasnya.
Sebelumnya diberitakan, empat orang tahanan titipan Polda DIY di Lapas Cebongan tewas diberondong sekelompok orang tidak dikenal pada Sabtu (23/3) dini hari. Mereka adalah Dicky Sahetapi alias Dicky Ambon, Dedi, Ali, dan YD alias Johan.
Keempatnya merupakan tersangka pengeroyokan terhadap anggota Kopassus, Sertu Heru Santosa, Selasa (19/3) lalu. Gerombolan penyerang mengenakan penutup wajah dalam aksinya di Lapas Cebongan. Penyerangan berlangsung cepat hanya sekitar 10 menit. (dil/jpnn)