Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Usai Kalahkan Persija, Pelatih Selangor FA Bilang Begini

Jumat, 07 September 2018 – 12:46 WIB
Usai Kalahkan Persija, Pelatih Selangor FA Bilang Begini - JPNN.COM
Suasana pertandingan Persija Jakarta vs Selangor FA di Stadion Patriot, Bekasi, Kamis (6/9) malam. Foto: amjad/jpnn

jpnn.com, BEKASI - Pelatih Selangor FA M Nazli Azmi tak mau jemawa meskipun timnya menundukkan Persija Jakarta 2-1 dalam laga uji coba di Stadion Patriot, Bekasi, Kamis (6/9) malam.

Menurut pelatih yang kalem itu, permainan kedua tim sebenarnya sama kuat, tapi timnya sedikit diuntungkan dengan perubahan yang dilakukan oleh Persija.

"Bagi saya, persaingan berimbang. Persaingan yang cukup sengit. Tapi kami bisa manfaatkan kelengahan Persija di menit akhir," ungkapnya, usai laga.

Azmi juga menganggap, target Persija dalam laga ini bukan kemenangan, tapi mengasah pemain dan menyiapkan tim untuk menyambut kompetisi Liga 1 2018 pekan ke-21.

Tim Macan Kemayoran pada 12 September mendatang, bakal menghadapi Borneo FC di Kaltim.

Dia melihat banyak pergantian, karena itu timnya bisa terus berada di level tertinggi, sementara Persija harus kembali beradaptasi saat melakukan pergantian pemain.

"Saya tak tahu target Persija, tapi yang pasti saya lihat tadi ada banyak perubahan, layaknya sebuah laga uji coba," terangnya. (dkk/jpnn)

Pelatih Selangor FA M Nazli Azmi tak mau jemawa meskipun timnya menundukkan Persija Jakarta 2-1 dalam laga uji coba di Stadion Patriot, Bekasi, Kamis (6/9) mala

Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News