Usul Gelar Pahlawan untuk Mahmoed Marzuki Belum Diproses
Komunikasi Kemensos dengan pengusul dari Dinsis Riau menurut Hotman, tidak hanya secara formal melalui surat, tapi juga informal. Intinya kekurangan persyaratan tersebut akan dipenuhi dan usulan secara resmi akan dimasukkan kembali pada 2018.
"Kesimpulannya Pak Mahmoed Marzuki ini sama sekali belum masuk ke TP2GP, belum dibahas TP2GP," tegas dia.
Hotman juga menyampaikan pertimbangan khusus kenapa usulan harus disampaikan secara lengkap administratif pada 2018, yakni batasan maksimal mengusulkan nama yang sama untuk calon Pahlawan Nasional hanya kali.
Dengan demikian, kalau usulan Mahmoed Marzuki dipaksakan masuk TP2GP tahun ini dan ternyata tidak lolos di TP2GP, maka peluang mengusulkannya semakin kecil, karena tinggal sekali lagi.
Pertimbangan ini menurutnya disetujui oleh Dinsos Riau. Karena itu, Hotman berharap usulan pemberian gelar Pahlawan untuk Mahmoed Marzuki dapat diusulkan kembali pada awal 2018 setelah dilengkapi kekurangan syaratnya. Sehingga masih ada banyak waktu untuk konsultasi.
"Tinggal melengkapi saja sesuai ketentuan. Ini akan dipenuhi mereka pada 2018, dan akan diusulkan lagi. Mudah-mudahan ketika koordinasi dengan kami, kalau lebih awal suratnya masuk maka kami akan lebih awal memberitahukan ini loh kurangnya, tolong dipenuhi. Kami hanya memfasilitasi. Jadi ini belum dibahas TP2GP," tambah pria asal Lampung ini.(fat/jpnn)