Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Usut Aliran Komunikasi Pengacara Saipul Jamil

Selasa, 28 Juni 2016 – 13:32 WIB
Usut Aliran Komunikasi Pengacara Saipul Jamil - JPNN.COM
Saipul Jamil. FOTO: DOK.JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa tiga pengacara pedangdut Saipul Jamil. Ketiga pengacara terdakwa pencabulan pria di bawah umur itu ialah Nazarudin Lubis, Anita Sabara Sutphin dan Nazikin Hassan.

Pelaksana Harian Kepala Biro Humas KPK Yuyuk Andriati Iskak mengatakan Anita dan Nazarudin diperiksa untuk tersangka pengacara Bertha Natalia. Sedangkan Nazikin bersaksi untuk tersangka Panitera Pengadilan Jakarta Utara Rohadi.

Yuyuk menjelaskan, pemeriksaan ini untuk mengetahui soal perjalanan perkara Saipul Jamil di PN Jakut. "Dia ditanya soal perjalanan kasus SJ di PN Jakut," kata Yuyuk, Selasa (28/6).

Tidak cuma itu, penyidik juga menelusuri aliran komunikasi antara pengacara Saipul dan Rohadi.

Dalam kasus ini, penyidik sudah menetapkan Rohadi, Bertha Natalia, Kasman Sangaji pengacara Saipul, serta Samsul Hidayatullah, kakak Ipul sebagai tersangka.(boy/jpnn)

JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa tiga pengacara pedangdut Saipul Jamil. Ketiga pengacara terdakwa pencabulan pria di bawah

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close