Wah ada 4 Akun yang Ngaku Sebagai Ustadz Wijayanto
jpnn.com - JAKARTA - Nama Ustadz Wijayanto kini semakin dikenal masyarakat, setelah kerap menghiasi layar kaca dalam sebuah acara variety show. Namun belakangan, ketenaran namanya justru dimanfaatkan oleh beberapa orang.
Pria asal Solo ini menyesalkan adanya oknum-oknum nakal yang mengaku-aku sebagai dirinya.
Di akun Twitter, ada beberapa orang yang mengatasnamakan sebagai dirinya. Dalam akun itu mereka meminta sejumlah uang untuk anak yatim piatu maupun sumbangan masjid dan sebagainya.
"Ada empat akun Twitter yang mengatasnamakan sebagai saya. Jadi kalau ada akun yang mengatasnamakan saya, apalagi minta-minta sumbangan, tolong jangan dipercaya," kata Ustadz Wijayanto belum lama ini.
Dia berharap, para pemilik akun yang mengatasnamakan dirinya di Twitter bisa segera bertobat dan menghapusnya.
"Saya memang punya Twitter, tapi hanya satu @UstadzWijayanto, selain itu jangan dipercaya. Kalau nggak segera dihapus, daripada saya doakan macam-macam. Cari uang nggak halal itu nggak akan berkah," tandasnya. (chi/jpnn)