Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Waspada! Sudah 26 Warga Terkena Chikungunya

Jumat, 13 Juni 2014 – 07:57 WIB
Waspada! Sudah 26 Warga Terkena Chikungunya - JPNN.COM

jpnn.com - MATARAM - Dinas Kesehatan Kota Mataram mewanti-wanti masyarakat mewaspadai chikungunya. Mengingat salah satu wilayah, tepatnya di Kelurahan Dasan Cermen, terdapat 26 warga yang terkena chikungunya.

Kepala Dinkes Kota Mataram, dr Usman Hadi menyampaikan, ada dua jenis nyamuk yang menjadi sumber penyebaran chikungunya, yaitu Aedes albopictus dan Aedes aegypti. Penyebaran terjadi di lokasi yang memungkinkan jentik nyamuk berkembang biak. "Penanganannya seperti demam berdarah. Jangan biarkan ada air menggenang," pesan Usman, kemarin (12/6).

Usman menjelaskan, penderita chikungunya  memiliki tanda-tanda seluruh tubuhnya merasa lemas. Virus tersebut membuat tubuh menggigil dan panas. "Untuk berjalan saja rasanya berat. Seperti ngilu rasa badan," terangnya.

Ditambahkan, penyebaran chikungunya tidak bisa dilepaskan dari pola hidup. Masyarakat harus bisa menjaga kebersihan lingkungan. "Kalau lingkungannya bersih, tidak ada masalah," ucapnya.

Dikatakan, untuk kasus chikungunya sendiri, belum dalam kategori wabah. Kejadian di seluruh wilayah Kota Mataram masih rendah.  "Dari dinas sendiri melalui puskesmas terus mengantisipasi di lapangan," tukasnya.

Terpisah, Kepala Lingkungan Dasan Cermen Utara Sabirin membenarkan adanya warga yang terkena chikungunya. Sebagai bentuk antisipasi, lingkungannya langsung difogging. "Lingkungan Dasan Cermen Timur yang banyak terkena chikungunya," katanya.

Dijelaskan, penyebaran virus tersebut memang tidak bisa dilepaskan dari pola hidup masyarakat. Sejumlah warga yang terjangkit chikungunya, memiliki kehidupan yang kumuh. "Ada yang rumahnya bersebelahan dengan kandang. Kumuh sekali, sampai satu keluarga bisa kena," sambungnya.

Sabirin menambahkan, untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang kebersihan, kader posyandu langsung turun ke rumah-rumah. Warga diberi informasi cara membunuh jentik nyamuk. "Termasuk pemberian bubuk abate," ujarnya.(feb)

MATARAM - Dinas Kesehatan Kota Mataram mewanti-wanti masyarakat mewaspadai chikungunya. Mengingat salah satu wilayah, tepatnya di Kelurahan Dasan

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close