Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Wika Beton Bangun Pabrik di Lampung dan Cilegon

Selasa, 21 Januari 2014 – 15:48 WIB
Wika Beton Bangun Pabrik di Lampung dan Cilegon - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA -- PT Wijaya Karya Beton (Wika Beton), yang merupakan anak perusahaan PT Wika akan membangun dua buah pabrik, yakni di Lampung dan Cilegon, Jawa Barat. Untuk saat ini perseroan telah menyediakan dana sekitar Rp 525 miliar.

"Rp350 miliar untuk pabrik di Lampung dan Rp 175 miliar untuk pabrik di Cilegon," ujar Direktur Keuangan dan SDM Wika Beton, Entus Asnawi, di Jalan HM Agus Salim, Jakarta, Selasa (21/1).

Nantinya pembangunan pabrik beton di Lampung Selatan akan menggunakan lahan seluas 80 hektare (Ha). Rincian 60 hektar are untuk bangunan dan sisanya untuk prasarana pendukung.

"Pabrik di Lampung ini akan memproduksi Piles Cylinder dengan diameter 2 meter dengan panjang 60 meter. Kapasitas pabrik sendiri sebesar 200.000 ton per tahun," terang dia.

Sedangkan pabrik di Cilegon merupakan hasil joint venture dengan PT Krakatau Enginering (anak usaha Krakatau Steel). Pabrik ini berkapasitas sebesar 100 ribu ton per tahun. "Pabrik di Cilegon akan mulai beroperasi pada Juli 2014, sedangkan pabrik di Lampung akan mulai beroperasi pada Agustus 2014," tukas Entus. (chi/jpnn)

JAKARTA -- PT Wijaya Karya Beton (Wika Beton), yang merupakan anak perusahaan PT Wika akan membangun dua buah pabrik, yakni di Lampung dan Cilegon,

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA