Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Wow..Tajirnya Emirsyah Satar

Kamis, 19 Januari 2017 – 16:19 WIB
Wow..Tajirnya Emirsyah Satar - JPNN.COM
Emirsyah Satar. Foto: WSJ

jpnn.com - jpnn.com -Mantan Direktur Utama PT Garuda Indonesia yang kini menjadi Chairman MatahariMall.com, Lippo Group Emirsyah Satar ditetapkan sebagai tersangka korupsi oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Satar ternyata punya harta yang berlimpah. Tajirnya Satar terlihat dalam laporan harta kekayaan penyelenggara negara yang dilaporkannya kepada KPK. Satar terakhir melapor LHKPN pada Desember 2013.

Berdasarkan data di laman acch.kpkgo.id yang diakses Kamis (19/1), harta Satar per Desember 2013 yang sudah diverifikasi KPK pada Januari 2014 adalah Rp 48.738.749.245 dan USD 932.757. Jumlah ini naik drastis dibanding 2010 yang hanya Rp 19.963.868.868 dan USD 186.416.

Berdasarkan data kekayaan Desember 2013, Satar memiliki harga bergerak Rp 42.577.357.847. Satar tidak hanya punya tanah dan bangunan di Indonesia. Tapi juga di Singapura seluas 89 meter persegi senilai 5.748.000.000 dan
bangunan Singapura Rp 12.018.967.197. Ada pula bangunan 108 meter persegi di Melbourne, Australia, Rp 10.806.963.650.

Harta kekayaan Satar yang berasal dari alat transportasi dan mesin lainnya Rp 1.788.000.000. Satar punya beragam mobil pabrikan Eropa. Antara lain BMW, Mercedez Benz, Range Rover.

Sedangkan harta bergerak lainnya terdiri dari logam mulia, batu mulia dan barang antik senilai Rp 1.456.000.000. Satar juga punya kekayaan dari surat berharga Rp 1.529.276.750, giro dan setara kas lainnya Rp 2.744.293.234. (boy/jpnn)

Mantan Direktur Utama PT Garuda Indonesia yang kini menjadi Chairman MatahariMall.com, Lippo Group Emirsyah Satar ditetapkan sebagai tersangka korupsi

Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News