Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Yuk Simak, 5 Pemain yang Berpeluang Gabung MU Januari Nanti

Senin, 09 November 2015 – 20:52 WIB
Yuk Simak, 5 Pemain yang Berpeluang Gabung MU Januari Nanti - JPNN.COM
Fans MU. Foto: AFP

jpnn.com - MANCHESTER – Keinginan pelatih Manchester United Louis Van Gaal mendatangkan pemain baru berpeluang terwujud. Sebab, banyak pemain dengan kecepatan oke yang tersedia hingga Januari 2016 nanti.

Salah satunya ialah Saido Mane. Penggawa Southampton itu memang sudah lama menjadi bidikan MU. Namun, hingga kini Setan Merah, julukan MU belum juga mendapatkan tanda tangan Mane.

Mane jelas merupakan winger yang bisa diandalkan. Penggawa tim nasional Senegal tersebut sukses mencetak 16 gol dalam 45 laga. Salah satu kekuatan Mane ialah kecepatannya yang dianggap di atas rata-rata.

BACA: Heboh! Suporter Madrid Ingin Manajemen Datangkan Messi

Penggawa Leicester City Riyad Mahrez juga bisa menjadi pertimbangan. Saat ini, pemain asal Aljazair itu sudah terlibat dalam sebelas gol dari sebelas laga. Rinciannya ialah tujuh gol dan empat assist. (jos/jpnn)

5 pemain yang bisa digaet MU Januari nanti:

  1. Saido Mane (Southampton)
  2. Riyad Mahrez (Leicester City)
  3. Alex Teixeira (Shakhtar Donetsk)
  4. Karim Bellarabi (Bayer Leverkusen)
  5. Felipe Anderson (Lazio)

MANCHESTER – Keinginan pelatih Manchester United Louis Van Gaal mendatangkan pemain baru berpeluang terwujud. Sebab, banyak pemain dengan kecepatan

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News