Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Permintaan Pertamax dan Pertalite Bakal Melesat

Rabu, 22 Juni 2016 – 09:22 WIB
Permintaan Pertamax dan Pertalite Bakal Melesat - JPNN.COM
Ilustrasi. Foto: JPNN

jpnn.com - SURABAYA – PT Pertamina menggelar kickoff satuan tugas (satgas) khusus, Selasa (21/6) kemarin. Satgas itu berguna untuk mengantisipasi lonjakan permintaan. Satgas tersebut aktif bekerja mulai kemarin (H-15) hingga 21 Juli (H+15).

 ”Dengan pembentukan satgas ini, kami harap lonjakan permintaan dari masyarakat bisa teratasi dengan baik,” kata General Manager PT Pertamina MOR V Ageng Giriyono.

Pihaknya mengantisipasi lonjakan permintaan BBM 20 persen pada perayaan Idul Fitri tahun ini. Prediksi kenaikan 20 persen itu, kata Ageng, tidak jauh jika dibandingkan dengan realisasi pada musim mudik tahun lalu.

Awalnya, Pertamina memprediksi adanya lonjakan permintaan hingga 30 persen. Namun karena ekonomi melambat, kenaikan permintaan ternyata hanya 15 persen. ”Tahun ini permintaan mungkin tidak jauh berbeda dengan tahun lalu. Sebab, ekonomi belum tumbuh menggembirakan. Harga minyak juga belum naik signifikan,” ujarnya.

Pertamina mempersiapkan tambahan premium 20 persen dibanding rata-rata konsumsi harian normal. Konsumsi per hari rata-rata 11.855 kiloliter (kl). Untuk solar, diprediksi terjadi penurunan permintaan delapan persen.

Sebab, kendaraan berat dilarang beroperasi mulai H-5 sampai H+3 Idul Fitri. Rata-rata penyaluran normal solar 6.705 kl per hari. Kenaikan permintaan BBM jenis pertamax dan pertalite justru diprediksi paling tinggi.

”Pada musim mudik 2016, kami menambah pasokan 45 persen untuk pertamax dan 48 persen pertalite,” ujar Ageng yang membawahi wilayah kerja Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat (NTB), dan Nusa Tenggara Timur (NTT) itu.

Pertamax dijual di 1.133 SPBU, sedangkan pertalite tersedia di 727 SPBU. Total SPBU di wilayah MOR V mencapai 1.160. Seluruh Terminal BBM (TBBM) dan SPBU yang berada di jalur strategis mudik dan jalur wisata akan beroperasi 24 jam, terutama pada H-7 hingga H+7 nanti. (rin/jos/jpnn)

SURABAYA – PT Pertamina menggelar kickoff satuan tugas (satgas) khusus, Selasa (21/6) kemarin. Satgas itu berguna untuk mengantisipasi lonjakan

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close