1 Persebaya vs Arema FC 0: Begini Komentar Getuk

Senin, 07 Mei 2018 – 07:38 WIB
Bek Persebaya Ruben Sanadi (tengah), berusaha melewati adangan dua pemain Arema FC saat pertandingan Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (6/5). FOTO: Angger Bondan/Jawa Pos

jpnn.com, SURABAYA - Persebaya vs Arema FC, dalam laga pekan ketujuh Liga 1 2018, di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (6/5) sore, dimenangkan tuan rumah 1-0 (0-0). Dalam laga panas ini, Bonek, menunjukkan fanatismenya sebagai pendukung Persebaya.

Pelatih Arema Joko Susilo menilai, dukungan Bonek kepada Persebaya tidak membuat pasukannya ciut nyali.

BACA JUGA: Persebaya vs Arema FC: Misbakus Solikin Sempat Menangis

”Ini bagus buat sepak bola Indonesia. Kalau hanya sekadar teriakan dan lainnya, kami tak takut. Saya malah suka. Saya juga tak mau cengeng menjadikan teror sebagai alasan dari kekalahan ini,” ujarnya.

Pria yang disapa Getuk itu menjelaskan, penyebab kekalahan adalah kebiasaan para pemainnya yang mudah kehilangan konsentrasi di akhir laga. ”Lawan Persipura kami kebobolan di menit akhir. Itu yang jadi masalah kami. ”Saya akui kami kalah dan selamat untuk Persebaya,” jelasnya.

BACA JUGA: Wilfried Yessoh Persembahkan Gol Perdananya untuk Sadney

Ujung tombak Arema Thiago Furtuoso juga senada dengan sang pelatih. Dia malah mengagumi atmosfer yang diciptakan Bonek sepanjang laga Persebaya vs Arema FC ini.

”Tapi, itu tak membuat mental kami turun. Di Brasil, hampir semua laga atmosfernya seperti ini. Saya sudah biasa,” terang striker asal Brasil itu.

BACA JUGA: Djanur Senang PSMS Medan Kembali ke Jalur Kemenangan

Kekalahan kemarin membuat Arema FC berada di peringkat ke-17 klasemen sementara Liga 1. Namun, mereka berpotensi tersuruk ke dasar klasemen pada pekan ketujuh ini. Sebab, punya koleksi angka sama banyak dengan PSIS Semarang (5 poin) yang baru menjalani laga hari ini menjamu Persela Lamongan. (gus/ham)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PSM Makassar Sukses Permalukan Mitra Kukar 3-1


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler