10 Finalis PIC Week Akan Masuk Babak Final

Senin, 30 Oktober 2017 – 13:40 WIB
Para finalis PIC Week. Foto: Istimewa

jpnn.com, JAKARTA - Gelaran akbar Pancasila Inovasi dan kreatif atau disingkat PIC Week 2017 telah sampai di babak penentuan pemenang.

Kegiatan yang digagas oleh keluarga Alumni Universitas Pancasila Komisariat Fakultas Ekonomi dan Bisnis (KAUP FEB) ini diharapkan bisa digelar setiap tahunnya.

BACA JUGA: Fahri: Jangan-jangan Niatnya Cuma Ingin Bubarkan HTI

"Sehingga bisa menjadi 'epicentrum' kreatif dan inovasi anak-anak muda Indonesia," ujar Achsanul Qosasi selaku ketua umum KAUP FEB, yang juga merupakan pimpinan BPK RI, Minggu (29/10).

10 finalis tersebut dipilih dari 300 peserta yang berpartisipasi. Mereka berasal dari seluruh Indonesia, yaitu Yogyakarta, Tangerang Selatan, Surabaya, Bengkulu, Pare Pare, Kendari, Tangerang, Nganjuk Malang, Kediri, dan Jakarta.

BACA JUGA: Indonesia jadi Inisiator Sistem Pangan Dunia Berkelanjutan

"Hampir 300 peserta yang berpartisipasi, artinya kegiatan PIC Week ini mendapat respon yang baik," ungkap Irsa Rahadian, wakil ketua umum KAUP FEB.

"Kami pilih 10 terbaik. Nah ini yang kita undang untuk datang ke Jakarta mengikuti babak final," sambungnya.

BACA JUGA: Upaya SBY Rayu Jokowi Hanya Mimpi

Sebelumnya, selama 1 bulan belakangan di sosial media mengenai informasi (promo) kegiatan PIC Week. Kegiatan ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para peserta lantaran berhadiah hingga puluhan juta rupiah.

"Kami akan pilih 3 yang terbaik, tapi bukan berarti yang lain kurang baik ya ini semata-mata untuk memotivasi anak muda khususnya pelajar dan mahasiswa jangan berhenti berkarya dan berinovasi terlebih Islam PicMix ini o setiap tahun," terang Kawendra selaku koordinator Komunikasi dan Informasi KAUP FEB.

10 finalis beruntung itu adalah, Yogi Maulana Nugraha (Universitas Pamulang - Tangerang Selatan),. M Roby Nosa Al Aqbar (Universitas Bengkulu), Andien Gunarta dan Gaby Calisha Azzahra (Universitas Airlangga Surabaya), Adissa Hasna Mutiara dan Faridah Nur Isnaini (SMA Negeri 8 Yogyakarta), Farkhan Izza Muhamma dan Andreas Bryantama (SMA Negeri 4 Kediri), Salsabila Dewi Fortuna dan Synvi Alfajrine Loeba Bistomy (SMA Negeri 7 Yogjakarta), Yahzeel Malkia Adriel (Matana University Tangerang), Adinda Mandadita Praharsacitta (SMA Garuda Cendekia Jakarta), Nadia Apriliani dan Mulyani Dwiyanti (Universitas Pancasila Jakarta) dan Septi Rachmawati dan Ratna Monichasnia (Universitas Pancasila Jakarta). (mg7/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Novanto: Ini Hadiah Istimewa di Sumpah Pemuda


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler