100 Anggota Komunitas Pejuang Jerawat Ikuti Acneventure di Dufan

Minggu, 24 September 2023 – 08:39 WIB
100 Anggota Komunitas Pejuang Jerawat Ikuti Acneventure di Dufan. Foto: ERHA Acne Centre

jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 100 anggota Acne Warrior terpilih beserta 5 Acne-Free Captains mengikuti Acneventure di Dufan, pada 23 September 2023.

Mereka merupakan remaja yang tergabung dalam komunitas pejuang jerawat yang diprakarsai oleh ERHA Acne Centre.

BACA JUGA: Peduli Penderita Penyakit Psoriasis di Indonesia, ERHA Hadirkan Program A3

Acneventure merupakan salah satu rangkaian acara untuk para Acne Warrior yang tergabung dalam komunitas tersebut.

Pada acara tersebut juga dilaksanakan simbolis launch Acne-Free Universe batch 2 melalui pelepasan balon yang dilengkapi dengan harapan-harapan dari Acne Warrior.

BACA JUGA: ERHA Konsisten Memberantas Katarak, Nenek Mugiah Akhirnya Bisa Kembali Melihat

Alisa Agustine Sitorus, Head of ERHA Acne Center, mengatakan bahwa kegiatan ini memberi kesempatan bagi Acne Warrior untuk berkumpul, belajar, dan berkembang.

Tujuannya adalah untuk membekali para member Acne Warrior ini dengan kepercayaan diri dan bisa menjadi agen perubahan bagi lingkungan mereka.

BACA JUGA: ERHA Luncurkan Perawatan Khusus Atasi Masalah Kulit

"Kami percaya bahwa jerawat tidak boleh menghalangi siapapun untuk mencapai impian mereka dan menciptakan suatu perubahan," ujar Alisa, dalam keterangannya, Minggu (24/9).

Dengan diselenggarakannya program Acne-Free Universe batch 2 dari ERHA Acne Center ini, diharapkan para remaja tidak lagi khawatir dalam mengatasi masalah jerawat.

"Kami ingin mendukung para Gen Z ini untuk upgrade diri lewat kemampuan dan potensi yang dimiliki yang terkadang terhambat karena masalah penampilan, termasuk kondisi kulit wajah (jerawat)," tutur Alisa.

Keseruan Acne-Free Universe batch 1 sendiri membuat antusiasme audiens untuk turut bergabung dalam Acne-Free Universe makin meningkat di batch 2 ini.

Acne-Free Universe batch pertama yang dilaksanakan pada tahun 2022, diikuti oleh 40 Acne Warrior dan terbagi menjadi 4 tim yang dipimpin oleh Captain Ratu Ghania, Captain Azhari Irsalna, Captain Putri Navisya, dan Captain Vania Tirza.

Melihat makin banyaknya permintaan untuk bergabung ke dalam Acne-Free Universe, ERHA Acne Center kembali membuka pendaftaran Acne-Free Universe untuk batch ke 2 dengan kuota yang lebih besar dan telah dilakukan pada 2 sampai 31 Mei 2023.

Dari ribuan pendaftar, terpilih 100 Acne Warrior untuk menjadi anggota Acne-Free Universe batch ke 2 yang terbagi menjadi 5 tim dengan tambahan 1 Acne-Free Captain yakni Captain Novia Nur Ismi. (jlo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler