jpnn.com, MANADO - Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) menggelar kegiatan Pekan Kerja Nyata Revolusi Mental di Manado, Sulawesi Utara, Jumat (16/10).
Kegiatan ini dibuka langsung oleh Menko PMK Puan Maharani. Selain itu, juga hadir Menkopolhukam Wiranto, Mendagri Tjahjo Kumolo, dan MenPAN-RB Syafruddin.
BACA JUGA: Revolusi Mental Lokomotif Perubahan Indonesia
Kemudian, hadir sejumlah gubernur, wakil gubernur, wali kota, dan bupati perwakilan seluruh Indonesia.
Dari pantauan JPNN, kegiatan ini diawali dengan atraksi 1.000 siswa SMA di Manado yang melakukan senam poco-poco.
BACA JUGA: Ajak Mahasiswa Jaga Pancasila dan Kemajemukan Bangsa
Semuanya melakukan senam diiringi musik dan disaksikan para tamu undangan. (cuy/jpnn)
BACA JUGA: Generasi Muda Harus Manfaatkan Medsos Secara Positif
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kemenko PMK Gelar Rapat Akhir Matangkan PKN Revolusi Mental
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan