jpnn.com - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan bahwa 101 negara dan kawasan telah melaporkan kasus baru virus corona (COVID-19), Minggu (8/3).
Hingga kemarin, tercatat ada 105.427 kasus di seluruh dunia dengan jumlah korban jiwa mencapai 3.583.
BACA JUGA: Saat Negara Lain Panik, Kok Tiongkok Malah Tutup 11 RS Darurat Virus Corona di Wuhan?
Dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan pada Sabtu (7/3) malam waktu setempat, WHO mengatakan penyebaran COVID-19 dapat diperlambat secara signifikan atau bahkan dihentikan melalui penerapan kegiatan pembatasan dan kontrol yang kuat.
"Tiongkok dan negara-negara lain menunjukkan bahwa penyebaran virus tersebut dapat diperlambat dan dampaknya dikurangi melalui tindakan yang dapat diterapkan secara universal," ujar WHO dalam pernyataan tersebut.
BACA JUGA: Kontak dengan Pasien Virus Corona, Presiden Portugal Dikarantina 14 Hari
Pernyataan WHO tersbeut merujuk pada langkah-langkah seperti peninjauan seluruh masyarakat untuk mengidentifikasi orang yang sakit, memastikan mereka mendapat perawatan, menindaklanjuti kontak, menyiapkan rumah sakit dan klinik guna menangani lonjakan pasien, serta melatih para petugas kesehatan.
WHO menggarisbawahi bahwa menahan dan memperlambat penyebaran virus dapat memberikan waktu bagi sistem kesehatan dan seluruh masyarakat untuk bersiap menghadapi wabah. Langkah-langkah tersebut juga memberi waktu keapda para peneliti untuk mengidentifikasi perawatan yang efektif serta mengembangkan vaksin. (Xinhua/ant/dil/jpnn)
BACA JUGA: Shin Tae Yong Sumbang Rp1,4 Miliar untuk Atasi Virus Corona di Korsel
Redaktur & Reporter : Adil