108 Guru dan Tenaga Kependidikan Raih Penghargaan GTK Berprestasi

Sabtu, 19 Agustus 2017 – 12:24 WIB
Pengumuman pemenang GTK berprestasi dan berdedikasi tingkat nasional 2017. Foto: Mesya Mohammad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 108 guru dan tenaga kependidikan (GTK) meraih predikat berprestasi serta berdedikasi tahun 2017.

Mereka terpilih dari 857 total GTK seluruh Indonesia.

BACA JUGA: Selamat! 1.109 PNS Kemendikbud Dapat Tanda Kehormatan

Plt Dirjen GTK Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Hamid Muhammad mengatakan, GTK yang terpilih melalui proses seleksi tes tertulis, wawancara, penilaian portofolio, penilaian praktik (best practice) dan presentasi, dengan durasi ujian 15 sampai 16 Agustus.

"Para pemenang mendapatkan uang pembinaan, komputer jinjing serta sertifikat," kata Hamid saat pengumuman pemilihan GTK berprestasi dan berdedikasi tingkat nasional tahun 2017 di Kantor Kemdikbud, Sabtu (19/8).

BACA JUGA: Singapura Jadi Juara WSDC 2017 di Bali

Sementara Mendikbud Muhadjir Effendy dalam sambutannya mengungkapkan, seluruh GTK yang ikut adalah juara. Hanya bedanya ada yang mendapatkan sertifikat dan tidak dapat.

"Pemilihan ini merupakan bentuk perhatian pemerintah terhadap pemberdayaan GTK yang telah memberikan prestasi, dan dedikasinya terhadap dunia pendidikan," ujarnya.

BACA JUGA: Sudah Raih Dua Kemenangan, Indonesia Tetap Optimistis di Babak Lanjutan WSDC 2017

Dia berharap para GTK ini bisa menularkan apa yang sudah diperolehnya ke daerah masing-masing. Sebab yang utama adalah pengabdian di sekolah. (esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kemendikbud-TNI AU Teken Nota Kolaborasi Kembangkan Pendidikan di Daerah 3T


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler