1,5 Juta Rumah tak Layak Huni Bakal Dibedah

Jumat, 27 Maret 2015 – 14:41 WIB

jpnn.com - JAKARTA- Ini kabar gembira bagi masyarakat tidak mampu. Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) atau bedah rumah tetap dipertahankan pemerintah. Nantinya, program ini dilaksanakan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Penyediaan Perumahan.

Berdasarkan RPJMN 2015-2019, sebanyak 2,2 juta rumah baru akan dibangun. Selain itu, ada pula peningkatan kualitas rumah tidak layak huni sebanyak 1,5 juta unit.

BACA JUGA: Ingin Duduki FPG DPR, Kubu Ical Minta Agung Bersabar

"Tahun ini, Kementerian PUPR akan melanjutkan program BSPS atau bedah rumah untuk membantu masyarakat agar dapat tinggal di rumah yang layak huni," ujar Plt. Dirjen Penyediaan Perumahan Kementerian PUPR Syarif Burhanuddin dalam keterangan persnya, Jumat (27/3).

Berdasarkan data yang ada, dari sekitar 13,5 juta angka backlog (kekurangan kebutuhan) rumah, sebanyak 3,4 juta unit merupakan RTLH (Rumah Tidak Layak Huni). Sementara, angka pertumbuhan kebutuhan rumah per tahun di Indonesia diperkirakan mencapai 800 ribu rumah.

BACA JUGA: Wali Kota Cantik Ini Dianggap Tahu Dugaan Korupsi yang Melibatkan Suaminya

"Masalah perumahan tidak akan selesai apabila hanya mengandalkan dana APBN dari pemerintah pusat. Oleh karena itu, kami mengajak peran aktif pemerintah daerah dan masyarakat untuk ikut aktif dalam program bedah rumah ini," tegas Syarif. (esy/jpnn)

 

BACA JUGA: Ratusan Anggota Tak Dapat Hak Memilih, Munas Peradi Ricuh

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mahfud MD Optimistis PSI Bisa Bersaing di Pemilu 2019


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler