jpnn.com, BEKASI - Polisi menangkap dua pria yang diduga mabuk dan mengancam pengunjung sebuah restoran di wilayah Kayuringin, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jumat (4/11) sore.
Penangkapan itu bermula saat Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Bekasi Kota mendapat laporan bahwa ada keributan di restoran tersebut.
BACA JUGA: Pelaku Penodongan Berjimat Gagal Beraksi, Diamuk Massa Jadi Kayak Begini
Kepala Seksi Humas Polres Metro Bekasi Kota Kompol Erna Ruswing Andari mengatakan laporan yang masuk menyebut pengunjung restoran ditodong oleh kedua pelaku yang menggunakan pistol.
Pelaku juga mengancam membakar mobil korban.
BACA JUGA: Viral, 3 Pelajar Kebut-Kebutan di Bekasi, Satu Tewas
"Selanjutnya Tim Patroli Perintis Presisi langsung menuju lokasi," kata Erna dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (5/11).
Namun, kedua pelaku sudah melarikan diri saat polisi tiba di lokasi.
BACA JUGA: Pelaku Penodongan di Taman Skateboard Tak Diberi Ampun, Lihat Gayanya
"Terduga pelaku telah pergi meninggalkan lokasi tempat kejadian dengan menggunakan mobil Toyota Fortuner," tutur Erna.
Polisi pun mengejar para pelaku. Ternyata pelaku terlibat kecelakaan lalu lintas dengan pengguna sepeda motor di Jalan Kalimalang. Kecelakaan itu membuat pelarian para pelaku terhenti.
Polisi langsung menangkap kedua pelaku. Selanjutnya, dua terduga penodong itu dibawa ke Mapolres Metro Bekasi Kota guna menjalani pemeriksaan lebih lanjut.
Polisi juga mengamankan pistol yang digunakan pelaku untuk mengancam korban. Ternyata pistol itu hanya mainan.
"Ternyata senjata tersebut merupakan senjata api mainan yang dari segi bentuk sangat mirip dengan senjata aslinya," ujar Erna.(cr1/JPNN.com)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi