2 Segmen Pendongkrak Pendapatan Bintraco Dharma

Selasa, 04 September 2018 – 02:54 WIB
Ilustrasi uang rupiah. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - PT Bintraco Dharma (CARS) membukukan laba bersih sebesar Rp 143,23 miliar pada semester pertama 2018.

Angka itu meningkat 24,5 persen dibanding edisi sama 2017 yang senilai Rp 115,04 miliar.

BACA JUGA: Pengusaha Butuh Sosialisasi Mandatori Biodiesel

Lonjakan laba itu didukung peningkatan penjualan sekaligus upaya efisiensi selama paruh pertama tahun ini.

Direktur Utama Bintraco Dharma Sebastianus Harno Budi mengatakan, di tengah persaingan sengit pasar kendaraan baru, perseroan dapat membukukan kenaikan laba bersih segmen bisnis otomotif dan segmen bisnis pembiayaan.

BACA JUGA: Aset Taspen Tembus Rp 230 Triliun

Perseroan menjalankan sejumlah inisitatif untuk memaksimalkan pertumbuhan laba, baik dengan mengembangkan layanan purnajual dan memaksimalkan penjualan mobil.

”Kami dapat menjaga pangsa pasar Toyota tetap unggul di Jawa Tengah dan Yogyakarta,” tutur Sebastianus di Jakarta, Minggu (2/9).

BACA JUGA: Urban Jakarta Propertindo Bangun Apartemen Senilai Rp 1,3 T

Berdasar laporan keuangan, perseroan membukukan pendapatan Rp 3,77 triliun.

Jumlah tersebut meningkat 7,1 persen dibanding pendapatan edisi sama 2017. Kenaikan pendapatan itu disumbang dua segmen bisnis perseroan.

Pertama, segmen otomotif mencatatkan pendapatan Rp 3,17 triliun alias naik 5,6 persen dibanding pendapatan semester pertama 2017.

Kedua, segmen pembiayaan konsumen semester pertama 2018 mencapai Rp 594,93 miliar atau meningkat 15,7 persen dibanding periode sama tahun lalu. (raf)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dukung Ekspor, Kemenhub Bangun Fasilitas di Halmahera Tengah


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler