2018, Bandara Kertajati Ditargetkan Beroperasi

Senin, 22 Mei 2017 – 10:21 WIB
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat melakukan Topping Off BIJB di Kertajati, Majalengka, Minggu (21/5). Foto dok Humas Kemenhub

jpnn.com, MAJALENGKA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi optimistis Bandara Kertajati atau Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) bisa dioperasikan pada 2018.

Hal itu disampaikan Budi dalam acara Topping Off BIJB di Kertajati, Majalengka, Minggu (21/5).

BACA JUGA: Realisasi LRT Palembang Capai 42,6 persen

"Progres pembangunan BIJB luar biasa cepat dan berjalan dengan baik sehingga saya yakin target pengoperasian pada 2018 dapat tercapai," ujar Budi.

Budi menjelaskan, nantinya BIJB menjadi fasilitas transportasi udara masyarakat di Jawa Barat.

BACA JUGA: Pesan Pak Dirjen Udara, Waspadai Sebaran Abu Vulkanik!

"Ini memberikan kesempatan bagi warga Jawa Barat yang selama ini harus 10 jam untuk menuju bandara (Soekarno Hatta) tapi nanti hanya 2 jam untuk bisa sampai bandara (BIJB)," tutur Budi.

Menurut Budi, pembangunan BIJB merupakan kolaborasi antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Jawa Barat.

BACA JUGA: Ditjen Hubla Lakukan Uji Petik Kapal Penumpang

Di mana pembangunan air side dilaksanakan Pemerintah Pusat dan akan selesai 2017, sedangkan Pemda Jabar dan BIJB yang membangun land side akan rampung pada 2018.

Ke depan, Budi yakin kolaborasi tersebut bisa memberikan keuntungan bagi masyarakat Jawa Barat

"Keuntungan bagi masyarakat Jawa Barat dan memperkecil biaya logistik serta menghemat biaya masyarakat yang menuju bandara," tandas Budi.(chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kapal Kargo Terbakar di Surabaya, Politikus Gerindra Soroti Kinerja Kemenhub


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler